Kamis, 05 Juni 2014

RALS - Analisis Laporan Keuangan Q1 2014


PT Ramayana Lestari Sentosa Tbk secara tahunan sampai dengan Q1 2014 mengukir kenaikan pendapatan dan laba kotor yang moderat. Sayangnya kenaikan pada beban usaha menyebabkan laba usaha menyusut yang berimbas juga dengan penurunan laba bersih.

Secara kuartalan pendapatan mengalami penurunan. Namun efisiensi pada beban usaha mampu mengangkat laba usaha dan laba bersih.

Secara tahunan margin laba kotor masih solid. Begitu juga secara kuartalan. Tantangan utama perusahaan saat ini tampaknya adalah pada peningkatan penjualan dan efisiensi beban usaha.

Perusahaan termasuk sangat konservatif dalam hal pendanaan karena perusahaan bebas dari hutang finansial.

Secara tahunan aset tetap masih meningkat lumayan besar sehingga hal ini diharapkan dapat menopang pendapatan pada periode-periode yang akan datang.

Rasio pajak penghasilan perusahaan terlihat lebih kecil terutama dikarenakan perusahaan menikmati diskon tarif pajak penghasilan menjadi sebesar 20% karena kepemilikan saham publik yang melebihi 40% dan memenuhi syarat lainnya. Pendapatan perusahaan yang terdiri dari pendapatan bunga dan sewa yang cukup besar juga telah dikenakan pajak penghasilan final tersendiri sehingga pajak penghasilan badannya jika dihitung dari laba sebelum pajak menjadi lebih kecil dari perusahaan lain pada umumnya.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar